Menumbuhkan Cinta Membaca, KKN MB Posko 03 Hadirkan Perpusling di SD Cepokomulyo

Senin, 25 Agustus 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jatengvox.com – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Moderasi Beragama (MB) Posko 03 UIN Walisongo Semarang menghadirkan layanan Perpustakaan Keliling (Perpusling) di SDN 1 Cepokomulyo, Kecamatan Gemuh, Kabupaten Kendal, pada Senin (25/08/2025).

Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 09.00 hingga 11.00 WIB ini disambut meriah oleh para siswa.

Perpusling yang tiba di halaman sekolah langsung dipenuhi anak-anak yang bersemangat membaca dan meminjam buku.

Bahkan, antrean panjang terlihat saat mereka memilih buku bacaan sesuai minat masing-masing.

Hadirnya Perpusling ini merupakan bagian dari program kerja besar bidang Pendidikan dan Pengembangan Minat Baca (PENDIGMA) mahasiswa KKN MB Posko 03.

Baca juga:  Mahasiswa KKN UPGRIS Kelompok 24 Gelar Bimbel Bercerita untuk Anak SD di Karangjati

Perpustakaan Keliling Kendal

Program ini bertujuan menumbuhkan budaya literasi sejak dini di kalangan siswa sekolah dasar.

Aji, selaku Koordinator PENDIGMA KKN MB Posko 03, menyampaikan kesan positifnya atas keberhasilan kegiatan tersebut.

“Kesanku bisa menghadirkan Perpusling ini luar biasa, anak-anak pun sangat excited untuk membaca. Itu sudah lebih dari ekspektasiku. Saya berharap anak-anak lebih rajin dalam berliterasi ke depannya,” ujarnya.

Guru SDN 1 Cepokomulyo juga menyambut baik kegiatan ini. Menurutnya, keberadaan Perpusling memberikan suasana baru yang menyenangkan sekaligus menambah motivasi siswa untuk gemar membaca.

Baca juga:  Kemensos Kukuhkan Pengurus Baru IKPNI, Momentum Menghidupkan Kembali Jiwa Pahlawan Bangsa

Salah satu guru SDN 1 Cepokomulyo, juga menyampaikan apresiasinya.

“Kami sangat berterima kasih kepada mahasiswa KKN MB Posko 03. Kehadiran Perpusling ini menambah semangat anak-anak untuk membaca. Saya berharap kegiatan seperti ini bisa rutin diadakan agar minat baca anak semakin berkembang,” tuturnya.

Kegiatan ini diakhiri dengan sesi foto bersama antara mahasiswa KKN, siswa, dan guru sebagai kenang-kenangan.

Dengan adanya program ini, mahasiswa KKN MB Posko 03 berharap budaya membaca di Desa Cepokomulyo semakin meningkat dan mampu mencetak generasi yang cerdas, kritis, serta berwawasan luas.

Baca juga:  KKN UPGRIS Kelompok 38 Kenalkan Pembelajaran Coding SD di SDN 01 Watuagung untuk Asah Logika Siswa

 

Kharina Ameilia Alfiyana (Tim KKN MB Posko 03 UIN Walisongo Semarang)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Indonesia Masuk Board of Peace, Prabowo Dorong Jalan Damai untuk Gaza dan Palestina
Prabowo dan Raja Charles III Sepakat Perkuat Pemulihan 57 Taman Nasional Indonesia
Infrastruktur Dinilai Jadi Kunci Pariwisata Nasional, DPR Minta Kemenpar Evaluasi Strategi Promosi
Pembangunan Rusun Subsidi Meikarta Dapat Lampu Hijau, KPK Tegaskan Status Hukum Bersih
Risma Ardhi Chandra Resmi Jalankan Tugas sebagai Plt Bupati Pati
Polri Perluas Direktorat PPA-PPO di Daerah, Fokus Lindungi Korban Kekerasan dan Perdagangan Orang
Tingkatkan Higienitas Peserta Didik, Mahasiswa KKN UPGRIS Gelar Praktik Edukasi Cuci Tangan di TK Al-Hidayah 7 Palebon
Prabowo Tegaskan Pendidikan Kunci Sukses Bangsa di Era Teknologi

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 11:15 WIB

Indonesia Masuk Board of Peace, Prabowo Dorong Jalan Damai untuk Gaza dan Palestina

Jumat, 23 Januari 2026 - 08:19 WIB

Prabowo dan Raja Charles III Sepakat Perkuat Pemulihan 57 Taman Nasional Indonesia

Kamis, 22 Januari 2026 - 09:57 WIB

Infrastruktur Dinilai Jadi Kunci Pariwisata Nasional, DPR Minta Kemenpar Evaluasi Strategi Promosi

Kamis, 22 Januari 2026 - 05:22 WIB

Risma Ardhi Chandra Resmi Jalankan Tugas sebagai Plt Bupati Pati

Rabu, 21 Januari 2026 - 16:26 WIB

Polri Perluas Direktorat PPA-PPO di Daerah, Fokus Lindungi Korban Kekerasan dan Perdagangan Orang

Berita Terbaru