240 Mahasiswa UIN Walisongo Diterjunkan untuk KKN Moderasi Beragama dan Penanganan Stunting di Kecamatan Gemuh

Jumat, 18 Juli 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jatengvox.com – Sebanyak 240 mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang secara resmi diterjunkan dalam Kuliah Kerja Nyata (KKN) Moderasi Beragama yang tahun ini mengusung misi moderasi beragama dan penanganan stunting.

Acara penerjunan ini diselenggarakan pada Kamis, 17 Juli 2025, bertempat di Lapangan Kantor Kecamatan Gemuh, Kabupaten Kendal.

Mahasiswa yang diterjunkan akan menjalankan program KKN di 16 desa yang tersebar di wilayah Kecamatan Gemuh. Dalam kegiatan ini, turut hadir 8 Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) yang akan membina dan mendampingi mahasiswa di 16 posko KKN.

Baca juga:  Mahasiswa KKN UIN Walisongo Posko 24 Dampingi Karang Taruna Bersihkan Masjid-masjid Banjarejo

Acara juga dihadiri oleh Ibu Camat Gemuh, Kartini, S.STP., M.M., serta seluruh Kepala Desa atau perwakilan dari masing-masing desa di Kecamatan Gemuh.

Acara dilanjutkan dengan penyerahan mahasiswa oleh Dosen Pembimbing Lapangan ke kantor desa masing-masing.

Penyerahan dilakukan secara simbolis dan disaksikan langsung oleh Kepala Desa beserta jajaran perangkat desa dan Babinsa setempat.

Dalam sambutannya, Kepala Desa Pamriyan—lokasi penempatan KKN Moderasi Beragam posko 5—menyambut baik kedatangan mahasiswa KKN dan menyampaikan harapan,

“Semoga mahasiswa sekalian bisa beradaptasi dan mengabdi dengan baik kepada masyarakat selama berada di desa kami.”

Baca juga:  Mahasiswa KKN UIN Walisongo Gelar Sosialisasi Anti-Bullying di SD Negeri Puguh: Tanamkan Empati Sejak Dini

Babinsa setempat juga memberikan pesan penting kepada para mahasiswa, yaitu agar selalu memegang prinsip: “Datang dengan damai dan pulang dengan damai pula.”

Menambahkan pesan tersebut, Dosen Pembimbing Lapangan juga menekankan agar mahasiswa menjaga nama baik kampus serta berkontribusi nyata dalam kehidupan masyarakat desa, khususnya dalam menjalankan misi moderasi beragama dan upaya penanganan stunting.

Dengan semangat pengabdian dan kolaborasi lintas sektor, KKN ini diharapkan dapat memberikan dampak yang berkelanjutan bagi masyarakat sekaligus memperkuat nilai-nilai kebangsaan, toleransi, dan kesehatan masyarakat di daerah-daerah tersebut.

Baca juga:  Mahasiswa KKN UIN Walisongo Perkenalkan Produk Dendeng Daun Singkong kepada Ibu PKK Singorojo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Prabowo dan Raja Charles III Sepakat Perkuat Pemulihan 57 Taman Nasional Indonesia
Infrastruktur Dinilai Jadi Kunci Pariwisata Nasional, DPR Minta Kemenpar Evaluasi Strategi Promosi
Pembangunan Rusun Subsidi Meikarta Dapat Lampu Hijau, KPK Tegaskan Status Hukum Bersih
Risma Ardhi Chandra Resmi Jalankan Tugas sebagai Plt Bupati Pati
Polri Perluas Direktorat PPA-PPO di Daerah, Fokus Lindungi Korban Kekerasan dan Perdagangan Orang
Tingkatkan Higienitas Peserta Didik, Mahasiswa KKN UPGRIS Gelar Praktik Edukasi Cuci Tangan di TK Al-Hidayah 7 Palebon
Prabowo Tegaskan Pendidikan Kunci Sukses Bangsa di Era Teknologi
Pelayanan Publik di Pati Dipastikan Tetap Berjalan Usai OTT KPK, Wagub Jateng Minta Kepala Daerah Jaga Integritas

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 08:19 WIB

Prabowo dan Raja Charles III Sepakat Perkuat Pemulihan 57 Taman Nasional Indonesia

Kamis, 22 Januari 2026 - 09:57 WIB

Infrastruktur Dinilai Jadi Kunci Pariwisata Nasional, DPR Minta Kemenpar Evaluasi Strategi Promosi

Kamis, 22 Januari 2026 - 07:31 WIB

Pembangunan Rusun Subsidi Meikarta Dapat Lampu Hijau, KPK Tegaskan Status Hukum Bersih

Kamis, 22 Januari 2026 - 05:22 WIB

Risma Ardhi Chandra Resmi Jalankan Tugas sebagai Plt Bupati Pati

Rabu, 21 Januari 2026 - 16:26 WIB

Polri Perluas Direktorat PPA-PPO di Daerah, Fokus Lindungi Korban Kekerasan dan Perdagangan Orang

Berita Terbaru