Mahasiswa KKN UIN Walisongo Posko 35 Ikut Sukseskan Kegiatan Posyandu Lansia dan ILP di Desa Limbangan

Sabtu, 1 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jatengvox.com – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) UIN Walisongo Semarang Posko 35 berpartisipasi aktif dalam kegiatan peningkatan kesehatan masyarakat yang dilaksanakan di wilayah Desa Limbangan, Kecamatan Limbangan, Kabupaten Kendal.

Kegiatan ini menjadi bagian dari program rutin desa yang bertujuan meningkatkan kesadaran dan kesejahteraan warga di bidang kesehatan.

Posyandu Lansia dilaksanakan pada Selasa, 28 Oktober 2025, bertempat di TK RA Muslimat, lingkungan Masjid Baiturrokhim, Dusun Krajan RT 1/RW 3. Kegiatan dimulai pukul 09.00 WIB dan diikuti oleh warga lanjut usia dari berbagai wilayah sekitar.

Rangkaian kegiatan posyandu meliputi pemeriksaan tekanan darah, berat badan, serta kadar gula darah bagi para lansia.

Baca juga:  Mahasiswa KKN Posko 32 Ajak Siswa SLB Muhammadiyah Surya Gemilang Berkreasi Bersama

Pemeriksaan dilakukan oleh Bidan Desa Ibu Sundari dan Perawat Krisma, dibantu oleh kader posyandu serta mahasiswa KKN UIN Walisongo Posko 35.

Mahasiswa KKN berperan dalam pemeriksaan berat badan dan pencatatan hasil kesehatan para lansia, sekaligus menjadi instruktur senam lansia setelah pemeriksaan selesai.

Suasana kegiatan berlangsung hangat dan penuh semangat, terlihat dari antusiasme para lansia yang mengikuti senam bersama.

Kegiatan tersebut bertujuan menjaga kebugaran tubuh sekaligus menumbuhkan semangat hidup sehat di usia lanjut.

Partisipasi mahasiswa KKN berlanjut pada 29 dan 31 Oktober 2025 pukul 16.00 WIB melalui kegiatan Integrasi Layanan Primer (ILP) di RT 2 Dusun Krajan.

Baca juga:  KKN Moderasi Beragama Posko 01 Desa Sojomerto Mengawali Pengabdiannya dengan Berziarah ke Makam Mbah Pangeran Sojomerto

Program ini menyasar masyarakat berusia minimal 15 tahun sebagai upaya mendukung peningkatan layanan kesehatan dasar di tingkat desa.

Pelaksanaan ILP dilakukan secara door to door, dengan tiga kader posyandu setempat dan mahasiswa KKN UIN Walisongo Posko 35 yang mendatangi rumah warga satu per satu.

Mahasiswa membantu petugas melakukan pengukuran tinggi badan, berat badan, dan lingkar perut, serta mencatat hasil pemeriksaan tekanan darah dan kadar gula darah.

Selain membantu pemeriksaan, mahasiswa juga memberikan edukasi singkat kepada warga mengenai pentingnya menjaga pola hidup sehat, rutin berolahraga, mengatur pola makan, dan memeriksakan kondisi tubuh secara berkala.

Warga menyambut kegiatan ini dengan antusias karena layanan kesehatan diberikan langsung di rumah, sehingga lebih mudah dijangkau.

Baca juga:  Mahasiswa KKN UPGRIS Kelompok 24 Gelar Bimbel Bercerita untuk Anak SD di Karangjati

\Koordinator Posko 35 KKN UIN Walisongo menambahkan bahwa kegiatan ini menjadi pengalaman berharga sekaligus bentuk nyata pengabdian mahasiswa kepada masyarakat.

“Kami belajar banyak hal, terutama bagaimana berinteraksi langsung dengan warga dan turut membantu meningkatkan kesadaran pentingnya pemeriksaan kesehatan,” ungkapnya.

Kegiatan Posyandu Lansia dan ILP di Desa Limbangan berlangsung lancar serta mendapat tanggapan positif dari masyarakat. Sinergi antara tenaga kesehatan, kader posyandu, dan mahasiswa KKN menjadi wujud nyata kerja sama dalam mewujudkan masyarakat yang lebih sehat dan peduli terhadap kesejahteraan diri.

Editor : Murni A

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow WhatsApp Channel jatengvox.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Pelni Beri Diskon Tiket hingga 20 Persen untuk Libur Nataru 2025/2026, Ini Rute dan Kapal yang Disiapkan
Ombudsman RI Dorong Integrasi Pengawasan Perlintasan untuk Tekan Lonjakan Kasus TPPO
Mahasiswa KKN UIN Walisongo Dorong Digitalisasi UMKM untuk Penguatan Ekonomi Kreatif di Boja
Mahasiswa KKN UIN Walisongo Dorong Digitalisasi UMKM Salamsari lewat Pemasangan Banner dan Google Maps
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Triwulan III-2025 Capai 5,04 Persen, Didukung Konsumsi dan Ekspor
Indonesia Perkuat Perlindungan Anak, PPPA dan UNICEF Soroti Kemajuan serta Tantangan ke Depan
Pemerintah Resmi Berlakukan Diskon Transportasi Nataru 2025/2026, Mobilitas Warga Dipacu Jelang Akhir Tahun
PHBS Goes to Elementary School: KKN Posko 11 Kenalkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat

Berita Terkait

Sabtu, 22 November 2025 - 08:27 WIB

Pelni Beri Diskon Tiket hingga 20 Persen untuk Libur Nataru 2025/2026, Ini Rute dan Kapal yang Disiapkan

Sabtu, 22 November 2025 - 05:20 WIB

Ombudsman RI Dorong Integrasi Pengawasan Perlintasan untuk Tekan Lonjakan Kasus TPPO

Jumat, 21 November 2025 - 17:09 WIB

Mahasiswa KKN UIN Walisongo Dorong Digitalisasi UMKM untuk Penguatan Ekonomi Kreatif di Boja

Jumat, 21 November 2025 - 14:38 WIB

Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Triwulan III-2025 Capai 5,04 Persen, Didukung Konsumsi dan Ekspor

Jumat, 21 November 2025 - 10:12 WIB

Indonesia Perkuat Perlindungan Anak, PPPA dan UNICEF Soroti Kemajuan serta Tantangan ke Depan

Berita Terbaru