Mahasiswa KKN 25 UPGRIS Gelar Bimbingan Belajar untuk Anak-anak Desa Gebugan

Selasa, 7 Oktober 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jatengvox.com – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas PGRI Semarang (UPGRIS) Kelompok 25 yang ditempatkan di Desa Gebugan, Kecamatan Bergas, mengadakan program Bimbingan Belajar (Bimbel) rutin bagi anak-anak usia sekolah dasar dan taman kanak-kanak, pada hari Senin, 6 Oktober 2025.

Kegiatan ini menjadi bagian dari program kerja bidang pendidikan dan literasi digital yang bertujuan membantu meningkatkan pemahaman siswa sekaligus membiasakan mereka belajar dengan suasana menyenangkan.

Bimbel dilaksanakan setiap hari Senin dan Rabu malam, selepas Maghrib hingga menjelang Isya dengan durasi hampir satu jam.

Baca juga:  Dari Pabrik ke Ramuan Tradisional: Bu Jumiyatun Rawat Warisan Jamu Selama Dua Dekade

Materi yang dipelajari meliputi pelajaran sekolah dasar, mulai dari Bahasa Indonesia, Matematika, IPA, hingga Bahasa Inggris.

Peserta bimbel rata-rata berjumlah 6–7 anak, di antaranya Alma (kelas 4 MI Nurul Huda), Alif (kelas 4 SDN 3 Gebugan), Lidya (TK B7 Islam Asyifa), Kamila (kelas 1 SDN 3 Gebugan), dan Rama (TK A Cemara).

Suasana belajar dibuat ringan dan penuh semangat. Selain mengulang materi sekolah, anak-anak juga sering membawa PR dari guru untuk dikerjakan bersama, atau mengeksplorasi pemahaman baru sesuai kebutuhan mereka.

Di akhir kegiatan, selalu ada yel-yel penutup yang membuat anak-anak semakin bersemangat dan merasa gembira.

Baca juga:  Mahasiswa KKN Tematik UPGRIS Pasang Plang Arah Jalan untuk Bantu Akses Warga dan Pengunjung Desa Delik

Koordinator KKN 25 UPGRIS, salah satu mahasiswa, menyampaikan harapannya.

“Kami ingin adik-adik di sini tidak hanya terbantu dalam pelajaran sekolah, tapi juga merasakan bahwa belajar bisa dilakukan dengan bahagia. Melalui bimbel ini, mereka bisa lebih percaya diri saat di kelas,” ujarnya.

Program ini juga mendapat apresiasi dari orang tua. Salah satu wali murid, orang tua Alma, mengungkapkan rasa syukurnya.

“Alhamdulillah, anak saya senang sekali ikut bimbel ini. Selain terbantu untuk mengerjakan PR, dia jadi lebih rajin belajar dan selalu antusias setiap kali ada jadwal bimbel,” katanya.

Baca juga:  Mahasiswa KKN UIN Walisongo Dorong Literasi Digital dan Kesehatan Masyarakat di Desa Kalirejo

Dengan adanya program bimbingan belajar ini, mahasiswa KKN 25 UPGRIS berharap dapat memberikan kontribusi nyata dalam meningkatkan kualitas pendidikan anak-anak Desa Gebugan, sekaligus menanamkan semangat belajar sejak dini melalui pendekatan yang sederhana namun bermakna.

Editor : Murni A

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Cuaca Ekstrem Dini Hari, Jalur Kereta Pantura Sempat Terganggu
Kementerian PKP Pimpin Pemulihan Permukiman Pascabencana di Sumatra
Isra Mikraj 1447 H, Menag Tekankan Salat sebagai Pondasi Akhlak dan Kesadaran Ekologis
KPK Ingatkan Risiko Korupsi Penugasan Khusus Pertamina dalam Kerja Sama Energi dengan AS
RUU Penanggulangan Disinformasi Disorot DPR, Komisi I Minta Pemerintah Lebih Terbuka
Kemenhut Gandeng Yayasan Pertamina, Optimalisasi KHDTK Dorong Hutan Berkelanjutan dan Tangguh Bencana
Jawa Tengah Tancap Gas Menuju Swasembada Pangan 2026, Ini Strategi Besarnya
Darurat Sampah Nasional Ditetapkan, Pemerintah Dorong Peran Aktif Daerah dan DPRD

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 10:28 WIB

Cuaca Ekstrem Dini Hari, Jalur Kereta Pantura Sempat Terganggu

Jumat, 16 Januari 2026 - 10:18 WIB

Kementerian PKP Pimpin Pemulihan Permukiman Pascabencana di Sumatra

Jumat, 16 Januari 2026 - 08:42 WIB

Isra Mikraj 1447 H, Menag Tekankan Salat sebagai Pondasi Akhlak dan Kesadaran Ekologis

Jumat, 16 Januari 2026 - 06:15 WIB

KPK Ingatkan Risiko Korupsi Penugasan Khusus Pertamina dalam Kerja Sama Energi dengan AS

Kamis, 15 Januari 2026 - 12:12 WIB

Kemenhut Gandeng Yayasan Pertamina, Optimalisasi KHDTK Dorong Hutan Berkelanjutan dan Tangguh Bencana

Berita Terbaru