Pererat Silaturahmi Pelajar, KPMDB Championship 2026 Berlangsung Meriah

Senin, 12 Januari 2026

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jatengvox.com – KPMDB Championship 2026 sukses digelar pada Sabtu hingga Minggu, 10–11 Januari 2026, bertempat di GOR Sasana Adhi Karsa.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh panitia KPMDB sebagai ajang kompetisi olahraga antarpelajar tingkat SMA/SMK/MA sederajat se-Kabupaten Brebes.

KPMDB Championship 2026 bertujuan untuk mempererat silaturahmi antarpelajar sekaligus mengembangkan minat dan bakat generasi muda di bidang olahraga dan kompetisi antarsekolah.

Selain menjadi wadah promosi gaya hidup sehat melalui olahraga, kegiatan ini juga menjadi sarana memperkenalkan KPMDB Walisongo sebagai organisasi daerah yang berkomitmen dalam membina generasi muda yang unggul dan berkarakter.

Baca juga:  Mahasiswa KKN UIN Walisongo Adakan Kegiatan Ecoprint Untuk Asah Kreativitas Siswa di SD N 1 Meteseh

Ajang ini merupakan event kedua yang digelar oleh KPMDB dengan melibatkan pelajar SMA/SMK/MA sederajat dari seluruh wilayah Brebes.

Rangkaian pertandingan berlangsung dengan lancar, tertib, dan menjunjung tinggi nilai sportivitas.

Setelah melalui berbagai pertandingan yang kompetitif, panitia menetapkan hasil kejuaraan KPMDB Championship 2026 sebagai berikut:

Juara 1: SMK Bisma Kersana

Juara 2: SMAN 1 Salem

Juara 3: SMAN 1 Brebes

Dengan berakhirnya KPMDB Championship 2026, panitia berharap kegiatan ini dapat menjadi wadah positif bagi generasi muda dalam mengembangkan potensi diri, menanamkan nilai sportivitas, serta mempererat persaudaraan antarpelajar.

Baca juga:  Mahasiswa KKN Posko 32 Ajak Siswa SLB Muhammadiyah Surya Gemilang Berkreasi Bersama

Ke depan, ajang ini diharapkan dapat terus diselenggarakan secara berkelanjutan sebagai agenda tahunan yang mampu melahirkan bibit-bibit atlet berprestasi di masa depan.

Editor : Murni A

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Cuaca Ekstrem Dini Hari, Jalur Kereta Pantura Sempat Terganggu
Kementerian PKP Pimpin Pemulihan Permukiman Pascabencana di Sumatra
Isra Mikraj 1447 H, Menag Tekankan Salat sebagai Pondasi Akhlak dan Kesadaran Ekologis
KPK Ingatkan Risiko Korupsi Penugasan Khusus Pertamina dalam Kerja Sama Energi dengan AS
RUU Penanggulangan Disinformasi Disorot DPR, Komisi I Minta Pemerintah Lebih Terbuka
Kemenhut Gandeng Yayasan Pertamina, Optimalisasi KHDTK Dorong Hutan Berkelanjutan dan Tangguh Bencana
Jawa Tengah Tancap Gas Menuju Swasembada Pangan 2026, Ini Strategi Besarnya
Darurat Sampah Nasional Ditetapkan, Pemerintah Dorong Peran Aktif Daerah dan DPRD

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 10:28 WIB

Cuaca Ekstrem Dini Hari, Jalur Kereta Pantura Sempat Terganggu

Jumat, 16 Januari 2026 - 10:18 WIB

Kementerian PKP Pimpin Pemulihan Permukiman Pascabencana di Sumatra

Jumat, 16 Januari 2026 - 08:42 WIB

Isra Mikraj 1447 H, Menag Tekankan Salat sebagai Pondasi Akhlak dan Kesadaran Ekologis

Jumat, 16 Januari 2026 - 06:15 WIB

KPK Ingatkan Risiko Korupsi Penugasan Khusus Pertamina dalam Kerja Sama Energi dengan AS

Kamis, 15 Januari 2026 - 12:12 WIB

Kemenhut Gandeng Yayasan Pertamina, Optimalisasi KHDTK Dorong Hutan Berkelanjutan dan Tangguh Bencana

Berita Terbaru