Menkomdigi Ajak Generasi Muda Gunakan Teknologi Berlandaskan Etika dan Kemanusiaan

Selasa, 4 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jatengvox.com – Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid menyerukan pentingnya penggunaan teknologi secara bijaksana di tengah pesatnya perkembangan kecerdasan buatan (AI).

Dalam orasi ilmiahnya pada Wisuda ke-99 Universitas Pendidikan Nasional (Undiknas) di Nusa Dua, Bali, Senin (3/11/2025), Meutya menekankan bahwa kemajuan teknologi harus tetap berlandaskan nilai kemanusiaan, empati, dan etika.

“Saya ingin mengingatkan tentang nilai-nilai, dan saya rasa Bali menjadi tempat yang paling tepat untuk menyampaikan ini. Ketika teknologi secanggih dan secepat kecerdasan artifisial hadir, kita harus menjaga agar tidak kehilangan arah moral,” ujar Meutya di hadapan para wisudawan.

Baca juga:  Membuka Agenda HUT PDIP ke-53 di DPC PDIP Situbondo, Wakil Ketua Irham Kahfi Memberikan Pesan Penting

Menurutnya, Bali dengan tradisi budaya saling menghormati merupakan simbol bahwa kemajuan teknologi seharusnya berjalan seiring dengan etika.

“Teknologi harus kita jalankan dengan berempati dan beretika. Teknologi diciptakan untuk membantu manusia, bukan menjadi penguasa atas manusia,” tambahnya.

Dalam paparannya, Meutya mengingatkan agar manusia tidak kehilangan peran di tengah cepatnya perkembangan sistem teknologi.

“Karena teknologinya pintar, maka kita juga harus lebih pintar. Kita harus terus meningkatkan kapasitas diri. Tidak berhenti belajar, beradaptasi, dan berinovasi,” katanya.

Ia menegaskan bahwa kemajuan AI dan digitalisasi bukan untuk ditakuti, melainkan untuk dihadapi dengan kesiapan dan pengetahuan.

Baca juga:  Mahasiswa KKN UIN Walisongo Dampingi SMPN 4 Singorojo Peringati Hari Pahlawan

Adaptasi menjadi kunci agar manusia tetap berada di posisi memimpin, bukan dikendalikan oleh sistem yang mereka ciptakan sendiri.

Meutya juga menyoroti besarnya potensi ekonomi digital Indonesia yang saat ini telah mencapai lebih dari USD 90 miliar, dan diproyeksikan meningkat hingga USD 360 miliar pada tahun 2030.

Potensi tersebut, katanya, hanya bisa tercapai jika generasi muda aktif mengambil peran dalam transformasi digital.

“Masa depan ekonomi digital Indonesia ada di tangan anak muda. Mereka harus siap menghadapi perubahan, bukan hanya menjadi pengguna teknologi, tetapi juga pencipta inovasi,” ujar Waketum Partai Golkar tersebut.

Baca juga:  YouTube Manfaatkan AI untuk Perbaiki Kualitas Video Rendah Secara Otomatis

Mengutip laporan World Economic Forum, Meutya menyebutkan bahwa pada tahun 2030 diperkirakan akan lahir 170 juta jenis pekerjaan baru, sementara 92 juta pekerjaan lama akan tergantikan oleh otomatisasi.

“Akan ada pekerjaan yang hilang, iya. Tapi ada lebih banyak pekerjaan baru yang tercipta. Jangan takut pada AI. Kita harus adaptif dan mampu membaca peluang,” tuturnya.

Editor : Murni A

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Cuaca Ekstrem Dini Hari, Jalur Kereta Pantura Sempat Terganggu
Isra Mikraj 1447 H, Menag Tekankan Salat sebagai Pondasi Akhlak dan Kesadaran Ekologis
KPK Ingatkan Risiko Korupsi Penugasan Khusus Pertamina dalam Kerja Sama Energi dengan AS
RUU Penanggulangan Disinformasi Disorot DPR, Komisi I Minta Pemerintah Lebih Terbuka
Kemenhut Gandeng Yayasan Pertamina, Optimalisasi KHDTK Dorong Hutan Berkelanjutan dan Tangguh Bencana
Jawa Tengah Tancap Gas Menuju Swasembada Pangan 2026, Ini Strategi Besarnya
Darurat Sampah Nasional Ditetapkan, Pemerintah Dorong Peran Aktif Daerah dan DPRD
Mendikdasmen Abdul Mu’ti Tekankan Peran Keluarga dalam Pendidikan Karakter Anak

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 10:28 WIB

Cuaca Ekstrem Dini Hari, Jalur Kereta Pantura Sempat Terganggu

Jumat, 16 Januari 2026 - 08:42 WIB

Isra Mikraj 1447 H, Menag Tekankan Salat sebagai Pondasi Akhlak dan Kesadaran Ekologis

Jumat, 16 Januari 2026 - 06:15 WIB

KPK Ingatkan Risiko Korupsi Penugasan Khusus Pertamina dalam Kerja Sama Energi dengan AS

Kamis, 15 Januari 2026 - 14:35 WIB

RUU Penanggulangan Disinformasi Disorot DPR, Komisi I Minta Pemerintah Lebih Terbuka

Kamis, 15 Januari 2026 - 11:04 WIB

Jawa Tengah Tancap Gas Menuju Swasembada Pangan 2026, Ini Strategi Besarnya

Berita Terbaru