Mahasiswa KKN UIN Walisongo Posko 32 Resmi Mengakhiri Pengabdian di Desa Margosari Lewat Acara Penarikan dan Malam Perpisahan

Sabtu, 29 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jatengvox.com – Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Reguler 85 Posko 32 UIN Walisongo Semarang resmi berakhir melalui rangkaian acara penarikan dan malam perpisahan yang berlangsung pada Jumat–Sabtu, 28–29 November 2025.

Dua agenda ini menjadi penutup perjalanan pengabdian mahasiswa setelah satu bulan lebih berkarya bersama masyarakat Desa Margosari.

Pada Jumat pagi, 28 November 2025, proses penarikan secara simbolis dilaksanakan oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL).

Dalam kesempatan tersebut, DPL menyampaikan apresiasi atas kerja keras mahasiswa selama menjalankan program-program pemberdayaan di berbagai dusun di Desa Margosari.

Baca juga:  Kemkomdigi Apresiasi Suksesnya Penyelenggaraan MotoGP Mandalika 2025

Penarikan ini juga menjadi tanda bahwa seluruh kegiatan KKN telah terselesaikan dengan baik.

Rangkaian penutupan dilanjutkan dengan malam perpisahan pada Sabtu, 29 November 2025 pukul 19.30 WIB.

Acara yang digelar di aula balai desa ini dihadiri oleh perangkat desa serta seluruh anggota Posko 32. Suasana hangat dan penuh kebersamaan terasa sejak awal acara.

Salah satu momen yang paling berkesan adalah saat hadirin menyaksikan video profil Desa Margosari serta after movie KKN yang merangkum perjalanan mahasiswa selama menjalankan pengabdian.

Tawa, haru, dan rasa bangga bercampur menjadi satu ketika setiap cuplikan video menampilkan kegiatan yang telah dilakukan, mulai dari edukasi, sosial, kesehatan, hingga pemberdayaan masyarakat.

Baca juga:  Mahasiswa KKN UIN Walisongo Dampingi Anak TK Dharma Rini Buat Topi Pahlawan dan Edukasi Higienitas Diri Sambut Hari Pahlawan

Acara kemudian ditutup dengan doa bersama sebagai ungkapan syukur atas kelancaran seluruh program KKN.

Setelah doa, kegiatan dilanjutkan dengan tasyakuran dan makan bersama antara perangkat desa dan mahasiswa, menandai eratnya hubungan yang terbangun selama keberadaan Posko 32 di Margosari.

Bagi para mahasiswa, momen ini menjadi pengingat perjalanan berharga tentang belajar, melayani, dan tumbuh bersama warga.

Editor : Murni A

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Cuaca Ekstrem Dini Hari, Jalur Kereta Pantura Sempat Terganggu
Kementerian PKP Pimpin Pemulihan Permukiman Pascabencana di Sumatra
Isra Mikraj 1447 H, Menag Tekankan Salat sebagai Pondasi Akhlak dan Kesadaran Ekologis
KPK Ingatkan Risiko Korupsi Penugasan Khusus Pertamina dalam Kerja Sama Energi dengan AS
RUU Penanggulangan Disinformasi Disorot DPR, Komisi I Minta Pemerintah Lebih Terbuka
Kemenhut Gandeng Yayasan Pertamina, Optimalisasi KHDTK Dorong Hutan Berkelanjutan dan Tangguh Bencana
Jawa Tengah Tancap Gas Menuju Swasembada Pangan 2026, Ini Strategi Besarnya
Darurat Sampah Nasional Ditetapkan, Pemerintah Dorong Peran Aktif Daerah dan DPRD

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 10:28 WIB

Cuaca Ekstrem Dini Hari, Jalur Kereta Pantura Sempat Terganggu

Jumat, 16 Januari 2026 - 10:18 WIB

Kementerian PKP Pimpin Pemulihan Permukiman Pascabencana di Sumatra

Jumat, 16 Januari 2026 - 08:42 WIB

Isra Mikraj 1447 H, Menag Tekankan Salat sebagai Pondasi Akhlak dan Kesadaran Ekologis

Jumat, 16 Januari 2026 - 06:15 WIB

KPK Ingatkan Risiko Korupsi Penugasan Khusus Pertamina dalam Kerja Sama Energi dengan AS

Kamis, 15 Januari 2026 - 12:12 WIB

Kemenhut Gandeng Yayasan Pertamina, Optimalisasi KHDTK Dorong Hutan Berkelanjutan dan Tangguh Bencana

Berita Terbaru