Awal Puasa Ramadhan 2025 Muhammadiyah, Pemerintah, dan NU

awal puasa ramadhan 2025.jpg

Jatengvox.com – Menjelang bulan suci Ramadhan, topik mengenai penetapan awal puasa menjadi perhatian utama umat Islam di Indonesia.

Tahun 2025 diprediksi sebagai salah satu tahun di mana jadwal awal puasa Ramadhan dari Muhammadiyah, pemerintah, dan Nahdlatul Ulama (NU) berpotensi seragam.

Hal ini didasarkan pada kesamaan prediksi tanggal dalam kalender yang digunakan masing-masing pihak.

Penetapan Jadwal Puasa Muhammadiyah

Muhammadiyah telah lebih dahulu merilis jadwal puasa Ramadhan 2025.

Berdasarkan Kalender Hijriah Global Tunggal (KHGT) yang kini menjadi acuan organisasi tersebut, awal Ramadhan 1446 H ditetapkan pada Sabtu, 1 Maret 2025.

Baca juga:  Menko PM Abdul Muhaimin Iskandar Sebut Tidak Perlu Ada Libur Sekolah Selama Ramadhan

Selanjutnya, Idul Fitri 1 Syawal 1446 H akan jatuh pada Minggu, 30 Maret 2025.

Penggunaan KHGT merupakan langkah baru Muhammadiyah dalam menetapkan hari-hari besar keagamaan, termasuk awal puasa dan hari raya.

Jadwal Puasa Menurut Pemerintah dan NU

Berbeda dengan Muhammadiyah, pemerintah Indonesia melalui Kementerian Agama (Kemenag) belum mengumumkan secara resmi kapan awal puasa Ramadhan 2025.

Biasanya, penetapan tersebut dilakukan setelah sidang isbat yang melibatkan berbagai pihak, termasuk ahli astronomi, ulama, dan perwakilan ormas Islam.

Namun, berdasarkan Kalender Hijriah 1446 H yang dirilis oleh Kemenag, awal Ramadhan diprediksi juga jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025.

Baca juga:  Membawa Pengalaman Olahraga ke Ranah Pemerintahan, Taufik Hidayat Bergabung dengan Kabinet Prabowo

Keputusan pemerintah melalui sidang isbat ini nantinya akan menjadi acuan bagi NU dalam menentukan awal puasa.

Oleh karena itu, besar kemungkinan jadwal puasa pemerintah dan NU tahun ini akan bersamaan dengan Muhammadiyah.

Peluang Keseragaman Awal Ramadhan

Jika mengacu pada prediksi yang ada, awal Ramadhan 2025 memiliki peluang besar untuk dirayakan bersama oleh umat Islam di Indonesia.

Keseragaman ini tentunya menjadi momen yang dinanti, mengingat perbedaan penetapan awal Ramadhan kerap terjadi pada tahun-tahun sebelumnya.

Baca juga:  Peringatan Hari Batik Nasional: Merajut Warisan Budaya Indonesia

Penting untuk menunggu pengumuman resmi pemerintah melalui sidang isbat, yang biasanya dilakukan sehari sebelum awal Ramadhan.

Kesepakatan dalam penetapan ini diharapkan dapat mencerminkan persatuan umat dalam menyambut bulan penuh berkah.

Jadwal puasa Ramadhan 2025 menurut Muhammadiyah, pemerintah, dan NU diperkirakan tidak akan berbeda.

Hal ini menjadi sinyal positif bagi masyarakat Indonesia untuk menyambut Ramadhan secara serentak.

Meski begitu, tetap disarankan untuk menunggu keputusan resmi dari pemerintah melalui sidang isbat.

Keseragaman dalam penetapan awal puasa tentu akan memberikan nilai lebih dalam memperkuat persatuan umat Islam di Indonesia.***

Pos terkait

mandira-ads