Categories: Entertainment

Pilih Jalan Hidup Sendiri, Ratu Sofya Minta Publik untuk Tidak Menghakimi

Jatengvox.com – Ratu Sofya akhirnya merespons kabar yang diungkapkan adiknya, Bulan Sofya, mengenai hubungannya dengan keluarga dan keputusan untuk hidup mandiri.

Bulan sebelumnya menyatakan bahwa Ratu memilih keluar dari rumah dan memutuskan hubungan keluarga karena pengaruh hubungannya dengan Cornelio Sunny.

Namun, Ratu menegaskan bahwa keputusannya ini telah ia pertimbangkan matang sebagai langkah untuk meraih kemandirian pribadi.

Ratu Sofya, yang kini berusia 20 tahun, merasa saat ini adalah waktu yang tepat baginya untuk menjalani kehidupan sendiri.

“Keputusan saya untuk meninggalkan rumah dan hidup mandiri ini sudah saya pikirkan sejak lama. Usia saya sudah tidak lagi di bawah umur, dan menurut saya ini adalah keputusan terbaik,” tulis Ratu dalam unggahannya di akun Instagram @ratusfy_, Jumat (25/10/2024).

Dalam pernyataannya, Ratu juga menekankan bahwa keputusannya untuk hidup mandiri sudah dibicarakan dengan keluarganya dengan cara yang baik.

Ia mengaku telah menjalankan kewajibannya sebagai anak dan saudara sebaik mungkin, meski tanggapan dari pihak keluarga ternyata berbeda dari yang diharapkannya.

“Saya sudah berbicara dengan baik kepada keluarga, tetap menjalankan kewajiban saya sebagai anak dan saudara. Kalau sikap saya diterima berbeda dan dianggap sebagai fitnah, itu di luar kuasa saya,” jelasnya.

Lebih lanjut, Ratu menegaskan bahwa keputusan tersebut sepenuhnya datang dari dirinya sendiri, tanpa ada dorongan dari pihak lain, termasuk dari Cornelio Sunny.

Ia berharap agar keluarganya memahami pilihannya untuk hidup mandiri dan saling menghormati satu sama lain.

“Jika memang keberadaan saya tidak diakui sebagai keluarga dan keluarga tidak mau disangkutpautkan lagi, mari kita saling menghargai. Keputusan ini saya ambil sendiri, tidak ada yang mencuci otak saya,” ungkapnya.

Ratu pun meminta agar publik tidak menghakimi satu pihak saja. Saat ini, ia hanya ingin fokus pada karya dan kebahagiaan hidupnya sendiri.

“Tolong jangan menyebar kebencian atau menilai negatif. Saya ingin berkarya dan hanya bisa membahagiakan orang-orang tersayang jika saya bahagia. Doakan yang terbaik untuk saya, karena doa baik pasti akan kembali berlipat ganda,” tutup Ratu di akhir pernyataannya.***

jatengvox

Recent Posts

Anak Suka Nonton YouTube? Ini Dampak, Penyebab, dan Tips Mengaturnya

Jatengvox.com - Di era digital seperti sekarang, YouTube menjadi salah satu platform hiburan utama, termasuk…

41 menit ago

MES Kendal dan Adira Finance Syariah Gencarkan Literasi Keuangan Syariah lewat Roadshow di Cepiring

Jatengvox.com - Penguatan peran masyarakat dalam ekonomi syariah kembali digaungkan lewat agenda kolaboratif antara Masyarakat…

54 menit ago

Sunnah Hari Jumat dan Keutamaannya: Panduan Lengkap untuk Muslim

Jatengvox.com - Hari Jumat dikenal sebagai hari yang penuh kemuliaan dalam Islam. Bahkan, Rasulullah SAW…

8 jam ago

Alyssa Daguise & Al Ghazali Siap Menikah Juni 2025, Sudah Fitting Baju hingga Dapat Nasihat Rumah Tangga

Jatengvox.com - Pasangan selebriti yang kerap bikin netizen baper, Alyssa Daguise dan Al Ghazali, kini…

1 hari ago

Asam Urat Bisa Menyerang Usia Muda, Ini Cara Mencegahnya Sejak Dini

Jatengvox.com - Asam urat sering kali dianggap sebagai penyakit orang tua. Namun, tren gaya hidup…

1 hari ago

Olahraga Ringan di Rumah untuk Jaga Stamina dan Kesehatan Jantung

Jatengvox.com - Menjaga kesehatan jantung tidak selalu harus dilakukan dengan olahraga berat atau pergi ke…

1 hari ago