Jatengvox.com – Gisella Anastasia, selebriti sekaligus ibu dari Gempita Nora Marten, baru-baru ini membagikan cerita yang menghangatkan hati tentang kedekatannya dengan sang putri.
Putri satu-satunya yang akrab disapa Gempi kini beranjak remaja dan mulai terbuka pada Gisel tentang kehidupan pribadinya, termasuk cerita tentang teman laki-lakinya.
Namun, sikap Gisel yang selalu membagikan cerita Gempi ke publik rupanya membuat Gempi sedikit kesal.
Dalam obrolannya yang dikutip dari detikcom pada Minggu (27/10), Gisel menceritakan bahwa Gempi kerap protes karena cerita-cerita pribadinya sering diungkapkan ke khalayak ramai.
“Crush? Nanti tanya dia (soal teman dekat Gempi), kalau aku yang ngomong nanti aku dimarahin,” ujar Gisel sambil tersenyum.
Sebagai seorang ibu, Gisel mengaku senang mendengar keluhan anaknya itu, karena di usianya yang masih muda, Gempi sudah mulai memahami arti privasi.
“Kemarin dia sudah protes ‘kamu selalu bilang ke semua orang’ oke, berarti sudah minta privasi anaknya. Jadi nanti tanya sendiri aja,” lanjut Gisel.
Meski demikian, ia tetap berusaha menjaga hubungan yang dekat dan terbuka dengan putrinya.
Menurut Gisel, dirinya sangat berperan aktif dalam memberikan nasihat kepada Gempi tentang berbagai hal, termasuk soal hubungan pertemanan dan cinta.
“Harus, karena aku penginnya hubungannya dekat, biar bisa terbuka apa aja. Banget (memberi masukan), aku mah bawel,” ungkap pelantun lagu Pencuri Hati itu.
Meskipun ada yang menganggap nasihatnya terlalu berlebihan untuk anak seusia Gempi, Gisel punya alasan tersendiri.
Perempuan berusia 33 tahun ini menjelaskan pentingnya memberikan arahan sejak dini agar kelak Gempi tidak kebingungan menghadapi dunia yang lebih kompleks.
“Tapi nggak papa di bagian anak kecilnya aja, caranya dulu, porsinya dulu. Jangan yang kosong tiba-tiba dia gede nanti bingung mesti ngapain,” tambah Gisel penuh harap.
Kedekatan antara Gisel dan Gempi menunjukkan hubungan ibu dan anak yang penuh kasih.
Keterbukaan ini diharapkan dapat membekali Gempi dengan kepercayaan diri dalam menghadapi masa remajanya.**