Raffi Ahmad Kaget Kekayaannya Tembus Rp1,03 Triliun, Ini Tanggapannya

Jatengvox.com – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) merilis laporan terbaru mengenai harta kekayaan Raffi Ahmad dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN).

Berdasarkan data tersebut, sosok yang kini menjabat sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni itu memiliki kekayaan mencapai Rp1,03 triliun, dengan utang sekitar Rp136 miliar.

Menanggapi laporan ini, Raffi Ahmad mengaku terkejut dan baru menyadari besarnya jumlah kekayaannya.

Ia menjelaskan bahwa selama ini dirinya tidak pernah secara rinci menghitung aset yang dimilikinya, tetapi hanya berpegang pada prinsip kecukupan dalam hidup.

“Demi Allah, demi Rasulullah, aku nggak pernah tahu, nggak pernah hitung uang aku. Ibaratnya, nggak tahu (jumlahnya) ya udah yang penting mau beli ini, ya cukup,” ungkap Raffi saat menjadi tamu dalam program FYP TRANS 7 pada Senin (3/2).

Baca juga:  Raffi Ahmad Jadi Utusan Khusus Presiden Prabowo Subianto, Kesibukan Bertambah  Komunikasi Tetap Lancar

Lebih dari dua dekade berkarier di dunia hiburan, Raffi Ahmad telah menapaki perjalanan panjang dari seorang aktor hingga menjadi presenter ternama.

Di usia 14 tahun, ia mulai aktif dalam dunia entertainment dan dalam beberapa tahun terakhir juga merambah ke dunia bisnis.

Menurutnya, pencapaian ini merupakan hasil dari kerja keras yang terus ia jalani tanpa perhitungan berlebihan mengenai kekayaannya.

Seiring dengan publikasi jumlah hartanya, Raffi menyadari munculnya berbagai spekulasi.

Baca juga:  Terungkap Alasan Raffi Ahmad Pilih Tubagus Joddy Jadi Kameraman di RANS Entertainment

Namun, ia menegaskan bahwa dirinya tidak menutupi apa pun terkait asal-usul kekayaannya dan siap jika ada pihak yang ingin menelusurinya.

“Nggak pernah aku hitung-hitung uangnya. Misalnya contoh, aku syuting dari umur 14 tahun, saat kita lumayan oke sekarang gue umurnya 37, sampai berpikir ada aja orang namanya udah masuk politik ya, dipikir pencucian uang, silakan saja, coba dijabarkan aja,” ujarnya dengan tegas.

Raffi juga mengenang perjalanan panjangnya di dunia hiburan.

Ia mengungkapkan bahwa di masa-masa awal kariernya, ia bisa menjalani syuting dua sinetron sekaligus serta mengisi beberapa program sebagai presenter.

Hasil kerja keras itu kemudian ia manfaatkan untuk berinvestasi, terutama di bidang properti, yang nilainya terus meningkat.

Baca juga:  Rachel Amanda Kembali Bersama Sheila On 7, Jadi Model Video Klip Memori Baik

“Habis itu uangnya aku beliin rumah, rumah dulu harganya berapa sekarang udah naik. Jadi ya silakan saja, nggak ada yang aku tutupi,” jelasnya.

Kini, di usia 37 tahun, Raffi Ahmad masih menikmati pekerjaannya dan belum berpikir untuk pensiun. Baginya, bekerja bukan sekadar tuntutan, tetapi juga sesuatu yang ia nikmati.

“Kalau dipikir-pikir mau pensiun bisa aja, bisa, tapi nggak ah gue masih suka syuting. Mau kerja, aku suka kerja, yaudah jalani aja. Intinya senang bisa kerja, nanti kita bisa nikmati hasil kerja keras kita,” pungkasnya.***

Pos terkait

iklan