Jatengvox.com – Dalam menghadapi Pilgub Jatim 2024, pasangan Khofifah Indar Parawans dan Emil Elestianto Dardak terus mendapat dukungan yang semakin kuat, salah satunya dari pelaku UMKM di Jawa Timur.
Dukungan ini hadir berkat kinerja nyata yang dirasakan oleh pelaku usaha kecil dan menengah selama masa kepemimpinan mereka di periode 2019-2024.
Menurut Bambang Wanudji, Sekretaris Jenderal DPP Asosiasi Koperasi Ritel Indonesia (Akrindo), dukungan dari UMKM kepada Khofifah-Emil dilandasi atas pencapaian mereka yang konsisten dalam mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.
“Setelah kami mengkaji, mencermati, menganalisa kepemimpinan Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak pada periode 2019-2024,” ujar Bambang pada Minggu (15/9).
Peningkatan ekonomi di Jawa Timur yang diraih selama masa jabatan Khofifah dan Emil dianggap sangat signifikan, terutama dalam sektor UMKM.
Hal ini ditandai dengan kontribusi sektor tersebut terhadap Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Jawa Timur yang terus meningkat dari tahun ke tahun.
Berdasarkan data terbaru, kontribusi UMKM pada PDRB Jatim mencapai 59,18% pada tahun 2023, sebuah angka yang menunjukkan peran sentral UMKM dalam perekonomian provinsi.
“Kami Asosiasi Koperasi Ritel Indonesia (Akrindo) dan Barisan Koperasi UKM Jawa Timur menyatakan mendukung dan memilih lagi Ibu Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur periode 2024-2029,” ujar Bambang.