Kelompok KKN UNISS Kendal Tingkatkan Semangat Belajar Siswa Kertomulyo Lewat Lomba Cerdas Cermat

Jatengvox.com – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Selamat Sri (UNISS) Kendal Desa Kertomulyo menggelar kegiatan Lomba Cerdas Cermat (LCC) tingkat SD/MI pada Rabu (4/12).

Kegiatan yang berlangsung di Balai Kridatani Kertomulyo ini bertujuan untuk meningkatkan semangat belajar sekaligus membangun rasa percaya diri siswa dalam suasana yang kompetitif namun menyenangkan.

Acara ini diikuti oleh sekolah dasar dan madrasah ibtidaiyah di Desa Kertomulyo. Dengan mengusung tema “Mencetak Generasi Cerdas, Kreatif, dan Kompetitif”, lomba ini dirancang untuk mengasah kemampuan akademik siswa dalam berbagai bidang, seperti Matematika, Ilmu Pengetahuan Alam (IPA), Bahasa Indonesia, dan pengetahuan umum.

Baca juga:  Seru! Siswa SMPN 2 Cepiring Kendal Ikuti Praktik Broadcasting di Radio Swara Kendal 93 FM

Ketua panitia, Miftahudin, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program kerja KKN UNISS Kendal di Desa Kertomulyo.

“Kami ingin memberikan pengalaman belajar yang berbeda dan menyenangkan bagi siswa. Melalui lomba ini, kami berharap mereka dapat semakin termotivasi untuk belajar dan mengejar cita-cita mereka,” ujarnya.

Para peserta terlihat antusias mengikuti setiap sesi perlombaan. Sorak sorai dukungan dari teman-teman dan guru mereka menambah semarak acara.

Baca juga:  Himakom Uniss Kendal Gelar Nonton Bareng dan Bedah Film “Kala di Ujung Jalan”

Selain lomba, panitia juga menyediakan hadiah menarik bagi para pemenang, seperti buku pelajaran, alat tulis, piagam dan piala penghargaan. SD N 2 Kertomulyo berhasil meraih juara pertama setelah melalui persaingan yang ketat.

Kepala Desa Kertomulyo, Nasokha, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada mahasiswa KKN UNISS Kendal atas kontribusi positif mereka bagi pendidikan di desa tersebut.

“Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada kelompok KKN UNISS yang sudah menyelenggarakan kegiatan ini. Semoga kegiatan seperti ini bisa terus dilakukan untuk mendukung kemajuan pendidikan anak-anak di desa kami,” tuturnya.

Baca juga:  Jawa Tengah Siap Jadi Tuan Rumah Rakor Swasembada Pangan 2025

Lomba Cerdas Cermat ini menjadi salah satu bukti nyata bahwa sinergi antara dunia pendidikan dan masyarakat dapat membawa dampak positif yang baik.

Para mahasiswa KKN UNISS Kendal berharap kegiatan ini dapat memberikan inspirasi dan semangat belajar yang berkelanjutan bagi siswa di Desa Kertomulyo.***

Pos terkait

mandira-ads