Berita

Berkomitmen sebagai Organisasi Perkaderan, HMI Cabang Semarang Sukses Menggelar Training Raya dan Perayaan Milad HMI ke-78

SEMARANG, jatengvox.com – Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Semarang secara resmi menutup kegiatan Training Raya yang diselenggarakan sejak 3 Februari 2025.

Acara penutupan yang berlangsung di Wisma Perdamaian Semarang ini digelar sekaligus dengan perayaan Milad HMI ke-78.

Acara tersebut dihadiri oleh berbagai tokoh penting, alumni HMI, serta peserta training dari berbagai komisariat di bawah Cabang Semarang.

Dalam pidato penutupan, Ketua Umum HMI Cabang Semarang, Andi Muhammad Irfan, menyampaikan harapan besar agar kader HMI terus menjadi generasi yang kritis, inovatif, dan membawa perubahan positif di masyarakat.

“Training Raya ini bukan sekadar pelatihan, tetapi menjadi sarana pembentukan karakter dan integritas kader HMI untuk menghadapi tantangan zaman. Semoga semangat ini tetap hidup dalam setiap langkah kita,” ujarnya, Minggu (9/2/2025).

Dalam perayaan Milad HMI ke-78 yang menyusul setelah penutupan Training Raya, para peserta dan tamu undangan diajak mengenang perjalanan panjang organisasi sejak berdirinya pada 5 Februari 1947.

Acara dimeriahkan dengan pemotongan tumpeng, refleksi perjuangan HMI, serta persembahan seni dari kader-kader HMI.

Perwakilan alumni, Prof. Dr. Suharnomo, dalam sambutannya mengingatkan pentingnya menjaga nilai-nilai keislaman dan kebangsaan yang menjadi fondasi HMI.

“Di usia ke-78 ini, HMI harus tetap menjadi garda terdepan dalam melahirkan pemikir-pemikir muda yang memiliki kepedulian tinggi terhadap bangsa,” katanya.

Kegiatan ini diakhiri dengan doa bersama untuk kejayaan HMI dan kemajuan Indonesia. Dengan semangat baru yang diperoleh dari Training Raya dan peringatan Milad ke-78, HMI Cabang Semarang berkomitmen terus berkontribusi dalam menciptakan kader-kader unggul demi masa depan yang lebih baik.***

jatengvox

Recent Posts

Alyssa Daguise & Al Ghazali Siap Menikah Juni 2025, Sudah Fitting Baju hingga Dapat Nasihat Rumah Tangga

Jatengvox.com - Pasangan selebriti yang kerap bikin netizen baper, Alyssa Daguise dan Al Ghazali, kini…

3 jam ago

Asam Urat Bisa Menyerang Usia Muda, Ini Cara Mencegahnya Sejak Dini

Jatengvox.com - Asam urat sering kali dianggap sebagai penyakit orang tua. Namun, tren gaya hidup…

4 jam ago

Olahraga Ringan di Rumah untuk Jaga Stamina dan Kesehatan Jantung

Jatengvox.com - Menjaga kesehatan jantung tidak selalu harus dilakukan dengan olahraga berat atau pergi ke…

5 jam ago

Kenali 7 Tanda Awal Masalah Ginjal yang Sering Diabaikan

Jatengvox.com - Ginjal merupakan organ vital yang berperan penting dalam menyaring limbah dan kelebihan cairan…

5 jam ago

Benarkah Daging Merah Penyebab Utama Asam Urat? Ini Fakta Medisnya

Jatengvox.com - Asam urat adalah kondisi yang sering kali dianggap hanya disebabkan oleh konsumsi daging…

5 jam ago

Terobosan OJK! Perempuan Disabilitas Diberdayakan Jadi Content Creator

Jatengvox.com - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menggagas sebuah kegiatan penuh makna: OJK Digiclass Content Creator…

6 jam ago