Ariel Tatum Angkat Bicara Soal Seruan Boikot Film A Business Proposal Akibat Sikap Abidzar Al Ghifari

Jatengvox.com – Kontroversi terkait film A Business Proposal terus menjadi perbincangan panas di media sosial.

Belum resmi tayang di bioskop, film ini sudah mendapat ancaman boikot dari sejumlah warganet.

Hal ini bermula dari sikap Abidzar Al Ghifari dalam sesi promosi yang dinilai kurang menghormati penggemar drama Korea.

Ariel Tatum, yang turut membintangi film ini, akhirnya angkat suara terkait polemik tersebut.

Dalam wawancara di kanal YouTube CURHAT BANG milik Denny Sumargo pada Rabu (5/2/2025), Ariel mengungkapkan bahwa ia memahami reaksi publik terhadap pernyataan Abidzar.

Menurutnya, kekecewaan yang muncul adalah hal yang wajar dalam industri hiburan.

“Memang wajar sih, menurutku itu wajar,” ungkap Ariel.

Baca juga:  Tentukan Waktu Terbaik, Zaskia Sungkar Dilema Lanjutkan Program Bayi Tabung untuk Anak Kedua

Namun, ia juga menyayangkan keputusan sebagian orang yang langsung memutuskan untuk memboikot film tersebut tanpa memberikan kesempatan untuk menilainya secara langsung setelah tayang.

“Yang aku sayangkan dan bikin sedih adalah banyak teman-teman yang langsung memutuskan untuk tidak mau menonton, padahal filmnya belum tayang,” lanjutnya.

Ariel menegaskan bahwa baik dirinya maupun para pemain lain telah bekerja keras untuk memberikan hasil terbaik dalam produksi film ini.

Mereka berharap publik bisa menilai film tersebut secara objektif setelah menontonnya.

“Semua terjadi karena suatu alasan. Yang penting, aku dan teman-teman yakin sudah mengupayakan segalanya semaksimal mungkin,” tambahnya.

Kontroversi Abidzar Al Ghifari dan Permintaan Maaf

Nama Abidzar Al Ghifari menjadi sorotan tajam setelah pernyataannya yang mengaku tidak menonton secara penuh versi asli A Business Proposal demi membangun karakter sendiri.

Baca juga:  Fuji Sindir Tubagus Joddy Usai Bebas Penjara, Kolom Komentar Instagram Ditutup: Netizen Heboh

Sikap ini menuai kritik dari penggemar drama Korea yang merasa ia kurang serius dalam mengadaptasi peran utama.

Selain itu, komentarnya yang menyebut fan drama Korea terlalu fanatik semakin memperburuk situasi, membuat namanya trending di media sosial X.

Setelah menerima gelombang kritik, Abidzar akhirnya menyampaikan permintaan maaf melalui unggahan di akun Instagramnya bersama Falcon Pictures.

Dalam unggahan tersebut, ia mengakui kesalahannya dan berjanji untuk menjadikan kritik sebagai pembelajaran.

“Saya memohon maaf kepada semua yang telah tersakiti atas sikap, perbuatan, dan ucapan saya yang salah,” tulisnya.

Baca juga:  Berjuang Pulih dari Trauma, Bunga Zainal Pilih Fokus pada Kesehatan Mental dan Tolak Tawaran Kerja

Sebagai bentuk tanggung jawab, Abidzar juga menegaskan bahwa ia siap menerima konsekuensi dari tindakannya dan tidak akan mengabaikan kritik yang masuk.

Dalam acara gala premiere film pada 31 Januari 2025, ia menunjukkan sikap lebih terbuka terhadap masukan publik dan berjanji untuk terus belajar dari pengalaman ini.

Dengan semakin dekatnya jadwal tayang A Business Proposal, kontroversi ini menjadi ujian bagi tim produksi dan para pemerannya.

Kini, perhatian publik tertuju pada apakah film ini mampu membuktikan kualitasnya di layar lebar meski diterpa polemik sejak awal.***

Pos terkait

iklan